Kamis, 09 Desember 2010

Perangkat Lunak Sistem Operasi "Windows7"

Sistem operasi atau operating system [OS] adalah perangkat lunak sistem yang bertugas untuk melakukan kontrol dan manajemen perangkat keras serta operasi-operasi dasar sistem, termasuk menjalankan software aplikasi seperti program-program pengolah kata dan browser web. Contoh sistem operasi untuk PC adalah ragam produk Microsoft (misalnya Windows 95, XP, Vista, maupun 7), Unix dan Linux.

Untuk Windows7 yang diterbitkan oleh Microsoft, berlisensi dengan benar, dan didukung sepenuhnya oleh Microsoft atau mitra terpercaya telah dilengkapi teknologi bawaan anti pembajakan, disebut Teknologi Aktivasi Windows, yang memungkinkan Microsoft untuk memerangi pembajakan dengan lebih efektif. Teknologi Aktivasi Windows mencakup aktivasi dan validasi produk, yang membantu memastikan keaslian Windows yang dijalankan pada PC anda. Windows 7 membantu anda menikmati fungsionalitas lengkap Windows sambil membantu menghinadari virus, file yang dikutak-katik, dan perngkat lunak berbahaya lainnya yang seringkali berhubungan dengan perangkat lunak palsu.

Windows 7 mempunyai banyak kelebihan misalnya :
 
1. Tampilannya yang menarik pada segi 3D nya yang menonjol seperti pada temanya, walpaper, fitur-fiturnya lebih lengkap terutama pada driver-drivernya.
2. Mengoptimisasi perfecthing yang baik untuk HD dan SSD
3. Konsumsi daya CPU, hard disk dan memori yang dibutuhkan system service lebih sedikit
4. Fitur keamanan atau security yang benar-benar ketat, dan juga proses boot/shut down lebih cepat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar